Dan disini kembali kutemukan diriku yang dipaksa diam..  

Posted by: Nanda Ariawan

dimanakah harus kucari dan kutemukan...

sejenaknya waktu untuk ku dapat menghapus lelah ini..

mengapa setiap kaki ini hendak sejenak berhenti melangkah..

selalu saja kudihempaskan dalam ruang yang semakin tak kukenali..

bahkan sesaat yang milikku itupun tak lagi mampu kurasakan..

seolah tenggelam dalam pekatnya dunia dan warna..



dan disini kembali kutemukan diriku yang dipaksa diam..



dalam perhentian ini aku mencoba mengenali setiap warna yang hadir dalam hidupku..

dimana setiap getaran dan rasanya membuatku semakin tersisihkan dalam sepi...

dan semakin kuat aku mencoba tuk bertahan dan ciptakan senyuman itu diatas tangisku..

berkali-kali pulalah aku menemukan sayapku terluka dalam perih dan tangis...



dan disini kembali kutemukan diriku yang terpaksa diam..



ah..dunia...

aku tak lagi ingin mengenali simfonimu..

semua tak lagi kudengar indah bermain dalam harmoninya cinta..

dan betapapun kumainkan nadaku sendiri atas getaranmu..

aku hanya semakin menghilang terhapuskan oleh ramaimu...



haruskah ku menyerah saja..

dan biarkan semua hangus terbakar oleh emosi..

ataukah kuijinkan saja semuanya ini membunuhku perlahan..

dan membuatku semakin melupakan kesadaran yang telah menjagaku selama ini...



entahlah...

mungkin pada akhirnya aku akan memilih diam...atau dipaksa diam..





***



pada suatu waktu diantara keramaian waktu yang ada..

aku menemukan kepingan itu terselipkan dalam kehidupanku..

dimana aku tak ingin lagi bermain dalam skenario yang ada...

dan setiap topeng yang ada tampaknya telah membuatku muak dan bosan...



beribu pertanyaan akan dunia yg saat ini sedang kualami dan kujalani..

dan beribu keluhan tak tersampaikan tentang mereka yang dihadirkan dalam pembelajaran hidupku..

keluhan yg pd akhirnya akan menjadi pelepasan..krn kedewasaan kesadaran itu akhirnya memahami dan memaklumkan segala penyikapan yg ada dalam interaksi diluar diri...



dan pada akhirnya..semua harus dikembalikan pada diri sendiri...

sejauh mana ketenangan dalam diri ini sanggup meredakan segala emosi yang ada..



semua berproses dalam kehidupan ini...

dan ketenangan yg ada pun terus dibangun dan dilenturkan setiap saatnya..



tak perlu bersedih dan kecewa terlalu berlarut2...

saat tampaknya kesulitan2 itu kembali hadir dalam kehidupan kita..

dan bahkan pada saat kita merasakan terus menerus terjatuh pada permasalahan yg sama..

sesungguhnya kita sedang di"bangun" dalam kesadaran...

maka jangan menyerah..

kembalilah pada diri...

bercahayalah dalam cinta..

dan meski cahaya itu akan tampak sangat redup diantara kegelapan..

teruslah bersinar...karena cahaya cinta tidak akan habis jika dibagikan...

cahaya cinta justru akan semakin terang..saat kita juga bersinar bagi yang lain...

dan bahkan diantara terang yg ada sekalipun..

masing2 cahaya cinta memiliki "bias warna" yg istimewa...



:)

dan saat kembali kutemukan diriku yang dipaksa diam..

maka aku akan diam dan kembali pada diri..

sejenak untuk mencoba mengenali cahaya yg ada dalam diri..

dan bersinar dalam cahaya cinta..

untuk diri...pun untuk apa yang ada diluar diri...



semua baik adanya.







seberat apapun hidup ini kaurasakan...
jangan pernah menyerah...!
karna akan selalu ada sebening embun untuk kita temukan di balik kesederhanaan cinta..
ada kebahagiaan yang indah menanti dibalik setiap permasalahan yg kita hadapi..
ada seberkas cahaya kedewasaan saat kita mampu untuk menyikapi semuanya dgn baik..
dan akan selalu ada cinta yang akan memberikan kekuatan dan jalan bagi kita untuk menghadapi semuanya...
...
sekecil apapun beban yg ada...seberat apapun beban yg nampak..
semua adalah sama di pandangan cinta...
karna setiap titik permasalahan yg kita hadapi, menyimpan sejuta manfaat dan makna yang akan memberikan pembelajaran bagi proses kedewasaan dan kesadaran kita...
...
temukanlah cinta dan harapan itu...
dalam kesederhanaan cinta...
...
jangan hanya melalui kata-kata saja..
namun nyatakan dalam tindakan dan penyikapanmu pada kehidupanmu sehari2...
kurangilah mengeluh...banyaklah bersyukur..
kurangilah cemberut dan berkerut...banyaklah tersenyum dan tertawa...
kurangilah bersedih dan kecewa....banyaklah berharap dan berpikir positif...
nyatakanlah cinta pada mereka yg ada didekatmu...

Sekeping Rasa...  

Posted by: Nanda Ariawan

Kerumitan ini tak kupahami.
Namun kesederhanaannya pun tak mampu aku temukan.
Lalu dimanakah harus kucari simpulnya.
Agar terurailah semua misteri kehidupan ini.

Aku seolah sdg hidup dlm mimpi yg panjang.
Dimana ilusi begitu membaur dlm kenyataan.
Dan imajinasi hny mampu sebatas impian.

Dimanakah salahnya.
Dimanakah salahku.
Ataukah kebenaran itu sesungguhnya tak pernah hadir..?
Aku begitu tertipu oleh permainan ini.
Permainan yg bahkan sebagian diantaranya adalah terciptakan oleh ketidak-sadaranku.

Harus bagaimana.
Harus kemanakah.
Harus pada siapakah.
Dan aku tampaknya tak lagi mampu mempercayai siapapun.
Sebab begitu manisnya kenikmatan dan kenyamanan itu ditawarkan dlm kabut yg semu.
Kabut yg seolah tak memberiku pilihan.
Dan akhirnya hanya bisa berjalan dlm ketersesatan.

Sayapku telah patah.
Pun cahayaku meredup dan diam.
Namun kau tak sedikitpun menyadarinya.
Dan hny sibuk dlm tuntutan dan keinginanmu sendiri.
Sedalam itukah cintamu.
Ataukah cinta itu hny sebatas rasa egois yg sedang membatasi hatimu dan hatiku.
Entahlah.
Tak berani kutanyakan keresahan dan ketulusan yg ada.
Dan aku hny mampu kembali berdiam di sudut ruangku.
Mencoba melepaskan apa yg seharusnya tak pernah aku miliki.

***

Saat yg seringkali sama dan terulang kembali.
Adalah ujian dan pembelajaran bagi kita.
Bahkan mgkn adalah kesempatan yg adalah kebaikan semesta pd kita.
Maka jgn menyerah atas segala situasi yg kerapkali dirasakan berulang lagi menekan diri.
Tapi berusahalah menenangkan diri dan mencoba menjadi pengamat.
Pengamat akan kehidupan kita. Pengamat akan pola2 yg sdg terkadi dlm kehidupan kita.
Dan temukanlah celah yg ada. Utk kita bisa melakukan penyikapan yg sesuai, agar bisa berlalu dari situasi yg seolah 'sama'.

Its ok to cry....:(
Tak apa utk menangis...saat kita mmg sdg bersedih dan kecewa atas apa yg sdh dialami.
Tapi bawalah air mata itu menjadi kristal cahaya yg akan memberikan kita pembelajaran berharga ttg kehidupan ini.

Sekeping rasa. Indah adanya. Baik adanya.

Semoga kita semua semakin dilenturkan dlm kehidupan ini.

Segenggam Rasa...  

Posted by: Nanda Ariawan

segenggam rasa yang sama..

menyimpan beribu butir kerinduan akan cinta...

ingin memiliki..meski tahu harus melepaskan..

ingin melepaskan..namun tak mampu untuk merelakan...



rasa yang sama..

rasa yang tergenggam dalam tangan yang penuh kerut kelelahan hati..

menyimpan beribu tanya dan keresahan..

dan tahu bahwa semua itu tak akan terjawabkan...



seolah berdiri di keramaian..

namun tak dapat merasakan ikatan dan kebersamaan itu..

dan hanya berlalu dalam waktu yang semakin melaju..

tanpa menyisakan sebuah kenangan yang adalah kehangatan cinta...



tak kenalkah aku akan cinta...

ataukah cinta yang sedang enggan untuk memeluk dan menyapa hatiku..

mengapa kurasakan cinta menghilang ketika dia pun menghilang..

padahal ku tahu.. adalah dalam hatiku cinta itu seharusnya bermalam..



ah... dimanakah aku sedang berjalan kini..

tak dapat kutemukan seorangpun yang dapat menunjukkan jalan bagiku..

tersesatkan aku dalam labirinnya kehidupan ini..

ataukah kehidupan juga mulai bosan akan keluhanku..



segenggam rasa...

adakah kaumiliki juga dalam ruangmu..

berbagilah denganku..

dan mungkin kita bisa bertukar butiran warna itu..

agar aku bisa sedikit tersenyum diatas ketersesatan ini...

dengan melukiskan warnamu diatas telapak tanganku...



***



sebuah rasa... yg mungkin kita semua pernah mengalaminya..

masa dimana kita seolah terasingkan oleh keramaian dunia ini..

dan tampaknya kita tak dapat menemukan apa yg salah dalam kehidupan kita...

seolah sempurna di mata orang lain..

namun sesungguhnya sangat terasa hampa bagi diri..



sebuah rasa..

dimana kita sedang tersesat dalam perjalanan kehidupan...

merasa sendiri..merasa sepi..

merasa tak dipahami.. dan merasa tak ada yg akan mampu memahami..



disaat seperti itu..

cobalah untuk berbagi..

berbagi dalam cara2 yang kita ketahui dan bisa kita lakukan..

entah berkarya...dalam tulisan..dalam lukisan..dalam untaian nada dan irama..dalam tarian..

atau dalam bentuk apapun yang bisa kita lakukan...

dan mungkin..

dalam berbagi itu..

kita akan menemukan seseorang atau sesuatu...atau bahkan banyak...

yang bisa menemukan makna bercahaya cinta dalam karya2 kita...

dimana rasa itu akhirnya berbuah rasa bagi yang lain..

dan meleburkan semuanya menjadi satu kebersamaan...



mulailah..

dengan mencintai..





kebahagiaan itu terpenjara sepi..
berdiam di keheningan hati yang sendiri..
tak disadari...
tak juga diberi kesempatan...
...
hanya mampu berbisik pada sela angin malam..
dan kisahkan kerinduan itu pada sinar temaram..
bahkan bulanpun tak lagi mampu membebaskannya..
cahaya... yang membisu dalam beku...
...

kepada siapa lagi kau akan menitipkan pesan itu..
wahai malaikat cinta yang terpenjara dalam hati...
...
air matapun tampaknya tak lagi mampu merebak..
dan hanya kesabaran yang kini beriring waktu...
...

keegoisan manusia kah...yang membuatku tak mampu benihkan cinta pada semesta ini..?
ataukah dunia telah begitu sibuknya untuk bermimpi pada materi dan janji...?
hingga lupakan keajaiban yang ada dalam dirinya sendiri..
dan membunuh cinta perlahan dalam hentinya hati...
...

malaikat cinta...
putih cahayamu menanti di kelamnya kegelapan...
menunggu sentuhan dari sang empunya jiwa...
sebuah senyuman...dan beribu cahaya cinta...menanti dengan sabarnya dalam dirimu...


***
mari kita sadarkan diri..
menyapa malaikat cinta yg berdiam di dalam hati kita..
cahayanya mennati untuk kita kilaukan...
agar terbang bebaslah ia ke penjuru dunia ini..
sebarkan kebahagiaan dan kedamaian...♥♥♥

Mari Berlalu...  

Posted by: Nanda Ariawan

jalan yang berliku..

jalan yang berbatu..

jalan yang penuh duri..

seringkali membuat kita terjatuh..

bahkan seolah pd tempat yang sama..



salah siapakah..

saat diri ini harus sekali lagi terluka pada sisi yang sama..

yang bahkan perihnya masih teringat jelas dalam ingatan...



adakah..mereka..yang ingin terjatuh lagi..?

adakah...mereka..yang ingin terluka kembali..?



lalu mengapa..



....



ah...

bukankah kita semua juga sama..

hanya dalam lubang dan kubangan yang berbeda2....

lalu mengapa harus membodohkan orang lain..saat mereka terjatuh..

dan mengapa harus membodohkan diri sendiri...sedangkan kita semua sama bodohnya..



terkadang aku begitu tak memahami kehidupan ini..

dalam segala irama dan gerakannya..

yang seolah mengajakku menari-nari dalam tiap nadanya...



dan tampaknya..

irama itu makin menghentak dalam detaknya waktu...

hingga kumerasakan hempasannya...

membuat air mataku harus kembali terurai ke tanah..

dan membenihkan pembelajaran bagi kedewasaan kesadaranku..

atau... aku sekali lagi hanya sedang tertinggal dalam kelas ujian yang sama...

entahlah..



maka aku hanya mampu untuk sekali lagi..

kembali pada cinta..



kembali pada cinta yang selalu akan memelukku..

sejenak membuaiku dan menghapuskan lelah hatiku..



:)

tersenyumkah kau disana..

melihatku sedang kembali bermain dan termabukkan oleh kisah yg kuciptakan sendiri...

tak apa..

karena kini akupun tersenyum..

saat menyadari bahwa sandiwara ini telah membuatku lupa akan kesadaran...



ah..

bukankah semuanya indah adanya..

bukankah semuanya baik adanya..

dan akan menjadi lembaran kehidupan yang terlukiskan indah...



semua...baik adanya...





***



entah itu "panas" atau "dingin"...

keduanya baik adanya..

panas pun tidak selalu menghancurkan..

dan dingin juga tidak selalu membekukan..

karena kita juga bisa memanfaatkannya untuk kebaikan dan kemajuan bersama...



tidak jadi masalah...apakah "panas" atau "dingin"...yg sedang kita alami..

namun adalah pd bagaimana kita menyikapinya..

dan bagaimana kita belajar untuk memanfaatkannya...

:)

maka tersenyumlah atas segala masalah dan beban yg saat ini sdg kau rasakan..

dan pilihlah untuk menjadi bijaksana..

dalam menghadapi dan menjalaninya...

bukan dengan ketakutan atau penyesalan..

bukan dengan kemarahan atau kesedihan..

tapi dengan semangat untuk belajar dan belajar lagi..

belajar dari setiap apa yang kita alami....

belajar untuk mengenali polanya..

dan kemudian menciptakan pola baru..

yang akan membawa kehidupan kita menuju lukisan yang lebih indah...



mari berlalu...dari apa yg mmg telah menjadi masa lalu..

dan jalanilah saat ini dengan semangat yg selalu baru..

semangat yang disinari oleh cahaya cinta...:)



keputusan ada di tangan kita...
meski seolah segala situasi dan lingkungan telah dikondisikan sedemikian rupa untuk kita..
jangan terus berpegangan pada masa lalumu...
karna kau akan semakin tertarik dan terjatuh dalam keputus-asaan..
lepaskanlah saja..
semua hal2 tidak menyenangkan yang ada pada masa lalumu..
hingga sayapmu akan timbul..
dan kau akan mampu terbang menggapai impian2mu...
...
apa yang sudah terbingkai pada masa lalumu..
memang telah terjadi..dan tercatat pada kitab kehidupanmu..
namun kita tetap memiliki pilihan..
untuk membuat lukisan2 baru..
untuk membingkai kenangan2 baru..
yang akan menggantikan apa yang telah usang..dan berdebu..
dan biarlah apa yang indah dan membahagiakan saja..
yang menemani kehidupan kita saat ini...
...
maka lepaskanlah....
dan kepakkanlah sayapmu...
melukiskan keindahan pelangi di langit...

____________________________________________
mari berjalan..
pada kesadaran yang lebih tinggi..
meski tingkatan itu sesungguhnya semu..
hanya hati dan cinta yang mampu merasakannya..
betapa kemilau kebahagiaan dan kebijaksanaan kita..
akan penyikapan kita pada kehidupan ini...
...
waktu yang telah kita ciptakan sendiri..
semakin terasa dekat untuk kita harus menyesuaikan diri..
dalam keseimbangan yang baru..



seringkali saat kita merasakan penat dan putus asa...
mungkin kita hanya lupa untuk tersenyum..
dan menciptakan pikiran2 positif...
....
sesungguhnya kebahagiaan itu tercipta dari kesederhanaan...
bagaimana untuk kita selalu ingat memilih kebahagiaan daripada kesedihan..
untuk memahami keduanya...lalu melepaskan keduanya...krn yg tertinggal pd akhirnya adalah cinta...
dan memang pd mulanya juga hanya ada cinta...
....
pikirlah apa yg perlu dipikirkan... namun jangan 'kepikiran'...
...
bisa tidaknya...semua juga adalah pilihan..
dan bagaimana menyikapi hasilnya..juga adalah pilihan...
....
maka pilihlah saja untuk bisa...

Temani Aku....Cinta  

Posted by: Nanda Ariawan

tanpa sadar kesepian itu menyapa di antara kesendirian..

menyisipkan sebuah rasa yang mungkin adalah kerinduan..

kerinduan untuk dipahami dan dimengerti..

meski hanya sebatas didengarkan atau ditemani..



sesungguhnya tak seorangpun ingin sendirian dalam hidupnya..

ada saat saat dimana rasa ini butuh untuk disentuh dan dihangatkan..

meski ada pula rasa yang hanya ingin diberikan ruang untuk sejenak dalam sepi..

namun tetap saja...

kita semua tak ingin sendiri dalam sepi..



namun sadarkah hati ini..

bahwa sebenarnya kita tak pernah sendirian..

karena kesepian dalam kesendirian itu..adalah hasil dari rasa egois yang justru memisahkan dan membedakan..

mengapa kita merasa sendiri.. adalah karena kita tanpa sadar menciptakan perpisahan dan perbedaan...

jika kita menyadari bahwa sesungguhnya semua adalah satu adanya...utuh adanya..maka kita tak akan merasa sendirian...ataupun merasa ditinggalkan...

krn sejak mulanya..yg ada hanyalah satu..utuh..dan penuh..

sedangkan rasa kesepian dan kesendirian itu....adalah semu.. semu yang kita ciptakan sendiri....



ah...biarlah saja..

bukankah kita masih terus berjalan dalam kehidupan ini..

berproses dan berputar dalam menemukan kembali keutuhan itu...

menemukan diriku yang ada padamu..

dan menemukan dirimu yang ada padaku..



maka kuijinkan saja rasa itu memelukku erat..

rasa yang adalah sepi dan sendiri..

rasa yang adalah sedih dan tak dimengerti..

rasa yang adalah ingin menemukan seseorang untuk berbagi...

dan biarkan saja rasa itu menemani setiap tetes air mata yang harus membasahi hati...

hingga saatnya nanti...

aku tak lagi menemukan diriku...

dan tak lagi menemukan dirimu..

atau menemukan dirinya..

karena yang ada hanyalah kita...dalam penyatuan cahaya cinta...



ah cinta..

ulurkan tanganmu padaku..

basuh perih dan lukaku..

temani aku dalam kegelapan ini..

dan gelapkan aku dalam silau cahaya yang ada...

karena aku telah kehilangan...

maka bantulah aku menemukan...menemukan bahwa sesungguhnya.. aku tak pernah kehilangan..

karena aku tak pernah memiliki...



temani aku...cinta



kau akan temukan aku...
dalam setiap bulir air hujan yang turun dalam semestamu...
dan pada setiap kilaunya..
akan kuceritakan tentang kebahagiaan dan semangat..
untuk menemani harimu..
agar kesepian dan kesedihan tak lagi bersamamu..
meski hujan terus turun...
...
aku akan memelukmu dalam setiap gemerisiknya air...
agar hanya kehangatanlah yang kaurasakan...
dan kesejukan tetap akan menghibur hatimu..
...
kiss the rain..
whenerver u need me..
cause i'm already there..
right in ur deepest heart..